Review Rumah Radakng Pontianak Kalimantan Barat

 Pancurajipost.com - Rumah Radakng Pontianak adalah rumah betang panjang yang menggambarkan rumah masyarakat Suku Dayak pada zaman dahulu dengan ciri khas Rumah Panggung, dengan tangga menggunakan satu buah kayu besar gelondongan dan memiliki beberapa pintu yang setiap pintunya dihuni oleh satu keluarga serta penutup atasnya menggunakan dedaunan pada masanya.

Rumah Radakng Pontianak Kalimantan Barat Foto
Rumah Radakng Pontianak Kalimantan Barat Foto (Kemenparekraf)

Di era modern ini, untuk melestarikan adat dan budaya dibangunlah rumah radakng dengan konsep yang tidak merubah bentuk namun perbedaannya pada bahannya. Diantaranya yang dulunya menggunakan kayu dan dedaunan sekarang diganti degan menggunakan beton, atap seng/sirap dan sebagian masih menggunakan kayu untuk memunculkan karakter rumah radakng di zamannya.

Rumah Radakng Pontianak diresmikan pada tanggal 2 Juli 2013 oleh Gubernur saat itu Cornelis yang merupakan Ketua DAD (Dewan Adat Dyak) Kalimantan Barat.

Rumah Radakng Pontianak merupakan rumah adat Dayak terbesar Di Kalimantan Barat Bahkan boleh dibilang terbesar se Indonesia untuk saat ini, yang merupakan sebagai Landmark danWisata Budaya ,Sejarah di Kalimantan Barat selain Landmark Tugu Khatulistiwa Park.

Alamat Rumah Radakng Pontianak

Geser gambar untuk melihat dari atas sekitar bundaran kota baru depan Rumah Radakng Pontianak

Rumah Radakng Pontianak beralamatkan di Jl Sutan Syahrir Kelurahan Sungai Bangkong, Kecamatan Pontianak Kota, Kota Pontianak, Kalimantan Barat.

Kodepost Rumah Radakng Pontianak : 78113  

No telpon Rumah Radakng Pontianak : -

Google Map Rumah Radakng Pontianak

Jalur Transportasi menuju Rumah Radakng Pontianak

Geser gambar untuk melihat pintu masuk ke Rumah Radakng Pontianak

Rumah Radakng Pontianak berada persis di perempatan bundaran kota baru  yang letaknya dintara Jl Sutan Syahrir dan Jl. Dr. Sutomo, Kelurahan Sungai Bangkong, Kecamatan Pontianak Kota, Kota Pontianak, Kalimantan Barat.

Masyarakat dari Kabupaten Sanggau, Sekadau, Sintang dan sekitarnya  Dari Tugu Ali Anyang menuju Rumah Radakng Pontianak sekitar sekitar 14.6 Km atau sekitar 35 menit berkendara (Tanpa Terjebak Macet) belok kiri menuju Bundaran Transmart Kubu Raya kemudian belok kanan melalui jl. Jend. Ahmad Yani menuju  Bundaran Tugu Digulis lurus menuju lampu merah belok kiri ke Jl Sutan Syahrir.

Sedangkan Para turis yang datang dari luar melalui pintu masuk Bandara Internasional Supadio atau Taman Dirgantara Lanud Supadio Kubu Raya menuju Rumah Radakng Pontianak berjarak sekitar 18.4 Km atau sekitar 32 menit berkendara melalui jalan arteri supadio, jl. Jend. Ahmad Yani menuju  Bundaran Tugu Digulis lurus menuju lampu merah belok kiri ke Jl Sutan Syahrir.

Apa yang menarik di Rumah Radakng Pontianak

1. Rumah Adat Dayak

a. Ruang Bagian Depan

Ruang Depan dan Pintu Pintu di Rumah Radakng Pontianak Foto
Ruang Depan dan Pintu Pintu di Rumah Radakng Pontianak Foto (Kemenparekraf)
Rumah Radakng Pontianak adalah rumah adat dayak terbesar di Kalimantan Barat yang memiliki panjang sekitar 138 meter dengan tinggi sekitar 7-8 meter dan lebar sekitar 30 meter yang terbagi sekitar 50 ruangan. Karena saking panjangnya biasa masyarakat menyebutnya Rumah Panjang.

Rumah Radakng Pontianak merupakan replika dari Rumah Rumah Betang yang ada di Seluruh  Kabupaten Di Kalimantan Barat, sehingga fungsi dari pintu pintu dan kamar bukan untuk tempat tinggal tapi setiap pintu mewakili Kabupaten yang ada di Kalimantan Barat sebagai  pusat Budaya, menyimpan alat, kerajinan, pagelaran Even Gawai Dayak, dan lain lain.

Bagian Depan dinamakan pante, sebagai teras rumah yang pada zaman dahulu difungsikan untuk menjemur hasil pertanian seperti padi dan sebagainya.

Rumah Radakng Pontianak bangunannya berbeton namun masih dominan menggunakan bahan kayu dan papan diantaranya Dinding dan lantai masih menggunakan papan berkualitas dan Pada intinya Rumah betang kayunya berbahan kayu ulin.

Kayu ilin sangat jarang ditemui zaman sekarang atau masyarakat menyebutnya kayu besi atau kayu belian yang anti rayap dan tahan beban berat.

b. Tiang Panggung 

Tiang Panggung di Rumah Radakng Pontianak Foto
Tiang Panggung di Rumah Radakng Pontianak Foto (Kemenparekraf)

Ciri khas rumang betang berbentuk panggung yang pada zaman dahulu difungsikan sebagai pelindung dari serangan musuh dan juga sebagai pelindung dari bahaya banjir.

c. Tangga

Tangga Tengah di Rumah Radakng Pontianak Foto
Tangga Tengah di Rumah Radakng Pontianak Foto (Kemenparefraf)

Untuk tangga Rumah Radakng Pontianak yang umumnya memiliki ciri khas berbentuk kayu bulatan besar yang dibuat tangga dengan jumlah anak tangga yang ganjil serta memiliki tangga utama berjumlah tiga.yang terletak di kanan, krii dan tengah. Tangga ini pada zaman dahulu dinamakan Hejot.

Dan Di era Modern, di Rumah Radakng Pontianak ditambah dua tanggga biasa yang letaknya di bawah kolong rumah betang untuk memudahkan para pengunjung yang akan naik ke rumah betang.

d. Ruang Tengah, Kamar dan Dapur

Ruang Tengah Rumah Radakng Pontianak Foto
Ruang Tengah Rumah Radakng Pontianak Foto (Bayu Buana)
Ruang tengah pada zaman dahulu dinamakan Samik yang difungsikan sebagai tempat berkumpul keluarga, rapat rapat penting/musyawarah adat.

Kemudian terdapat pintu pintu yang dulunya bernama bilik berfungsi untuk tempat tidur dari masing masing keluarga. Di Era Modern bilik ini difungsikan sebagai tempat penyimpanan berbagai benda kerajinan, baju baju daerah dari masing masing Kabupaten di Kalimantan Barat.

Dan ruangan paling ujung setelah bilik, pada masa dahulu bernama Uakng Mik yang meupakan ruang untuk memasak/dapur yang sekarang difungsikan sebagai dapur masing masing perwakilan Kabupaten yang hadir.

e. Belakang Rumah Radakng Pontianak

Belakang Rumah Radakng Pontianak Foto
Belakang Rumah Radakng Pontianak Foto (Kemenparekraf)
Bangunan Belakang Rumah Radakng Pontianak memiliki fasilitas luas dengan anak tangga bertingkat menyerupai stadion mini untuk tempat duduk penonton di event besar seperti Gawai Dayak yang memiliki lapangan luas sebagai tempat pertunjukan yang bisa menampung ribuan orang. Sedangkan untuk parkir terdapat di depan halaman rumah radakng.


2. Pusat Budaya

Geser gambar untuk melihat seluruh Depan dan Belakang Rumah Radakng Pontianak Kalimantan Barat
Berbagai even diselenggarakan disini terutama pada even Gawa dayak Provinsi yang diselenggarakan setiap tanggal 20 Mei disetiap tahunnya. Seluruh Masyarakat Dayak dari berbagai Kabupaten di Kalimantan Barat Merayakan Gawai Dayak ini.

Selain itu fungsi lain dari Rumah Radakng Pontianak juga sebagai ruang untuk rapat rapat para pengurus DAD, kemudian musyawarah untuk menjatuhkan sanksi, nilai dan norma adat.

Dan juga untuk anak anak muda. area Rumah Radakng Pontianak dijadikan sebagai ruang uttuk latihan tari, dan berbagai latihan budaya lainnya.

Rumah Radakng Pontianak juga biasanya untuk menyelenggarakan konser, pertunjukan seni yang sifatnya budaya. kadang juga difungsikan untuk menyelenggarakan senam masal dipagi hari oleh instansi Pemerintahan di area lapangan Rumah radakng karena area cukup luas dan parkirnya yang cukup mudah.

3. Wisata Budaya

Rumah Radakng Pontianak biasa ramai dikunjungi baik masyarakat Dayak maupun masyarakat lainnnya. 

Area Rumah Radakng yang luas biasa dijadikan sebagai spot foto para anak muda yang datang, dan juga sebagai wisata budaya sebagai replika rumah panjang Masyarakat Dayak.

4. Wisata Sejarah

Rumah Radakng Pontianak Kalimantan Barat Foto dari atas
Rumah Radakng Pontianak Kalimantan Barat Foto dari atas (Kemnparekraf)
Keberadaan Rumah Radakng Pontianak sebagai peninggalan wisata sejarah masyarakat Dayak yang pada zaman dahulu suka berkelompok. bersatu, saling menghormati dicerminkan dengan tinggal bersama dalam satu rumah tapi berbeda pintu dan ruang kamar.

Hal ini Rumah Radakng Pontianak menjadi pengingat kehebatan masyarakt Dayak yang persatuannya sangat kuat, hidup bersama tanpa membedakan satu sama lain dan saling tolong menolong sehingga warisan ini akan selalu di ingat oleh generasi muda sekarang.

5. Makna Burung Enggang

Patug Burung Enggang di Rumah Radakng Pontianak Foto
Patug Burung Enggang di Rumah Radakng Pontianak Foto (Kemenparekraf)
Ketika pertama kali anda melihat depan Rumah Radakng Pontianak pasti melihat beberapa tiang tinggi yang diatasnya terdapat Patung Burung Enggang. Banyak yang tidak tahu apa maksud burung enggang diletakan didepan Rumah Radakng Pontianak.

Burung Enggang memiliki arti yang sangat dalam di Masyarakat Dayak. Burung enggang adalah burung yang langka, anda bisa melihat burung enggang ini hanya di tempat tempat yang jarang dikunjungi manusia, seperti di hutan lebat. Apa maknanya?

Burung Enggang sebagai simbol kedekatan masyarakat Dayak dengan alam sekitarnya dengan kepala dan paruh panjang merupakan simbol kemuliaan dan kebesaran suku Dayak yang cinta kedamaian dan persatuan. sayap burung enggang yang lebat menandakan seorang tokoh yang selalu melindungi rakyatnya. Dan ekor panjang adalah simbol kemakmuran rakyat suku Dayak.

7. Gedung Pertemuan

Geser gambar untuk melihat seluruh ruangan gedung pertemuan di Rumah Radakng Pontianak

Rumah Radakng Pontianak memiliki Gedung pertemuan yang cukup luas difungsikan sebagai rapat rapat penting, pertunjukan seni, Seminar yang dilengkapi dengan Kursi, AC, Soundsistem dan lain lian.

8. Sunset

Sunset Sore hari di Rumah Radakng Pontianak Foto
Sunset Sore hari di Rumah Radakng Pontianak Foto (Maulana Budianto)
Anak anak muda biasa sengaja berkunjung sore hari ke Rumah Radakng Pontianak untuk menikmati Sunset yang terlihat sangat indah dari teras Rumah Radakng Pontianak.

Selain sunset juga menhabiskan waktu untuk berfoto ria berbagai model, ada juga yang membawa buku sambil menghabiskan baca buku di sore hari.

9. Ceneramata

Diruangan sekretariat yang merupakan tempat jaga petugas Rumah Radakng Pontianak terdapat berbagai cenderamata untuk anda yang ingin membeli oleh oleh khas Kalimantan Barat berupa batik Dayak, Baju adat, gelang, dompet, tas dan lain lain yang semuanya didominasi bahan daun, bambu khas Kalimantan Barat.

Pertanyaan yang sering diajukan di Rumah Radakng Pontianak

Berapa tarif masuk ke Rumah Radakng Pontianak?

Rumah Radakng Pontianak adalah area publik, namun tamu yang berkunjung harus menjaga dan merawat, Dilarang corat coret, Dilarang buang sampah sembarangan.

Apakah rumah adat Radakng sama dengan rumah Betang? Karena jika di cari di google susah dibedakan bentuknya.

Pada dasarnya sama namun karena perbedaan bahasa yang digunakan suku Dayak, maka penyebutannya pun berbeda. Rumah betang dan rumah radank memiliki struktur dan bentuk yg sama. Di pontianak kedua-duanya ada. Di Jalan.sutoyo rumah betang dengan konsep tradisional sedangkan yang berada di kota baru rumah radank menggunakan konsep modern dengan menggunakan tiang pondasi beton dan diatasnya menggunakan kayu ulin. Pada intinya Rumah betang semuanya dari kayu ulin.

Bagaimana Ciri ciri Rumah Betang, Rumah Panjang, Rumah Radakng?

Ciri ciri umum dari Rumah Betang, Rumah Panjang, Rumah Radakng adalah :

  • Bentuk rumahnya panjang dan panggung
  • Memiliki tiga tangga utama  yang anak tangganya berjumlah ganjil
  • Bagian bangunan rumah terdiri dari 4 bagian yaitu teras depan, ruang tengah, ruang bilik/kamar tidur dan dapur.
  • Hulu dan Hilir arah bangunannya harus searah dengan jalur matahari terbit dan terbenam.

Apa yang menjadi daya tarik Rumah Radakng Pontianak ?

Rumah Radakng Pontianak sebagai replika warisan sejarah dan budaya Dayak pada zaman dahulu, sambil berkunjung kesini sambil memaknai bernagai bangunan, corak, ukiran Dayak, Kemegahan bangunan rumah radakng dengan arsitektur tradisional moderm,  tangga yang unik menggunakan bulatan kayu besar serta ukiran ukiran dayak jumbo.

Berdiam sejenak di Rumah Radakng Pontianak sambil membayangkan kehidupan masa lampau, Anda akan merasakan bahwa kakek nenek moyang anda suka berkumpul dan bersilaturahmi antar tetangga, bercakap cakap setiap hari, hidup harmonis, bekerja bersama sama, makan bersama sama. Nilai ini yang menjadi menarik untuk dikunjungi dan dilestarikan Wahai Penerus Generasi Muda!!!.

Saya melihat ada kekhususan dalam posisi arah hadap Rumah Radakng Pontianak ini. Apakah memang ada aturan khusus mengenai arah hadap Rumah Radakng?  

Rumah Radakng Pontianak sebagai replika dari rumah adat Dayak memang salah satunya memiliki ciri khusus yaitu dari Hulu dan Hilir arah bangunannya harus searah dengan jalur matahari terbit dan terbenam. Lihat gambar suset diatas menggambarkan matahari searah dengan rumah betang.

Hal ini telah lumrah untuk mengurangi panasnya sinar matahari serta makna yang tersirat adalah Kerja Keras kakek nenek moyang zaman dahulu menghidupi keluarga dari fajar sampai terbenamnya matahari. Hal ini menjadi pendorong dan motivasi generasi muda untuk kerja keras tanpa lelah belajar, bekerja, mejadi sukses di tanah borneo tercinta ini.

YH Reporter
YH Reporter Saya adalah Seorang IT dan Penulis, Pernah Bekerja di Instansi Pemerintahan dan Swasta. Sumbangsih kepada Negara dengan mengangkat tulisan di Sektor Wisata sebagai 5 besar penggerak perekonomian Indonesia.

Posting Komentar untuk "Review Rumah Radakng Pontianak Kalimantan Barat"