Situs Cagar Budaya Makam Keramat Tujuh Ketapang, Jejak Kerajaan Majapahit

Pancurajipost.com - Makam keramat 7 adalah kompleks pemakaman tua yang merupakan tempat dimakamkannya kerabat Kesultanan Matan. Pada hari hari tertentu, seperti hari-hari besar Islam, komplek makam ini selalu ramai dikunjungi pengunjung. 

Makam Keramat 7Ketapang Photo
Makam Keramat 7Ketapang Photo

Pengunjung tidak hanya datang dari masyarakat lokal saja tetapi juga dari luar negeri, diantaranya Jerman, Amerika, Singapura,Malaysia dan Brunei Darussalam. Para turis datang dengan tujuan yang beragam dan berbeda. Namun, kebanyakan mengunjungi untuk keperluan ziarah dan ada juga bertujuan untuk meneliti sejarah yang ada di makam keramat 7.

Alamat Makam Keramat Tujuh

Makam Keramat Tujuh beralamatkan di Jalan Pangeran Kusuma Jaya, Kelurahan  Mulia Kerta,Kecamatan Benua Kayong,Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat 

Kodepost Makam Keramat Tujuh : 78813

No telpon Makam Keramat Tujuh : 

Google Map Makam Keramat Tujuh

Jalur Transportasi menuju Makam Keramat Tujuh

Untuk masyarakat luar pulau kalimantan bisa melalui Bandara Internasional Supadio Kuburaya-Pontianak menuju Bandara Rahadi Oesman Ketapang dengan waktu tempuh sekitar 1 jam saja menggnakan peswat ATR, Dilanjutkan dengan menyewa rental mobil menuju Makam Keramat 7 Ketapang jaraknya sekitar 11.2 Km atau sekitar 25 menit.

Dari Tugu Ale Ale /Pusat Kota Ketapang menuju Makam Keramat 7 Ketapang lama perjlanan sekitar 15 menit atau jarak 6.9 km melalui Jl. jalan pawan 1 bisa dilalui dengan kendaraan roda dua dan empat.

Bangunan dan Makam

Bangunan Satu dan Dua  Makam Keramat 7
Bangunan Satu dan Dua  Makam Keramat 7
Secara astronomis, Makam Keramat 7 berada pada 1° 51’ 1.40” LS dan 109° 59’ 35.27” BT. Sedangkan secara administratif berada pada Kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang Provinsi Kalimatan Barat.

Luas Lahan

 Makam Keramat Tujuh berada di kompleks kuburan muslim dengan luas lahan 3.493,5 m2, terdiri dari dua bangunan yang bercungkup, bangunan yang pertama memiliki 5 makam dan banguan yang kedua memiliki dua makam diantaranya :

Bangunan Utama Makam Keramat 7
Bangunan Utama Makam Keramat 7 photo (Shofwatur Rohman)

Bangunan pertama bercukup utama

Nisan Batu Andesit Makam Keramat 7 Photo
Nisan Batu Andesit Makam Keramat 7 Photo (Nuralam Parjono)


Bangunan pertama/utama  berupa cungkup utama adalah bangunan inti makam keramat Tujuh. memiliki panjang bangunan 30 m serta lebar 8 m dan didalamnya terdapat lima makam masing masing ada nisan di utara dan selatan dengan ukuran yang bervariasi.

  1. Makam 1 berbentuk pipih dengan hiasan Kaligrafi bertuliskan “kullu nafsin dzaaikotulmaut” dibawahnya terdapat Inskripsi aksara jawa kuno berangka tahun 1263 caka atau 1441 M dengan bahn batu Andesit
  2. Makam 2 berbentuk pipih Tanpa ukiran/Polos berbahan Batu Andesit
  3. Makam 3 Pipih dengan Hiasan Kaligrafi “kullu nafsin dzaaikotulmaut” terdapat Inskripsi aksara jawa kuno berangka tahun 1359 caka atau 1437 M berbahan Batu Andesit
  4. Makam 4 Pipih bertingkat Lima Tanpa ukiran/Polos berbahan Batu Andesit
  5. Makam 5 Pipih Ukiran Sulur dan bunga teratai berbahan Batu Andesit

Bangunan Kedua Bercukup

Makam Keramat Tujuh Ketapang photo
Makam Keramat Tujuh Ketapang photo (Nuralam Parjono)
Bangunan kedua bercungkup terletak di sebelah barat daya dari bangunan cungkup utama. Bangunan ini memiliki panjang bangunan 8 m dan lebar 6 m, yang didalamnya hanya terdapat 2 makam saja, yang tidak mempunyai jirat dan hanya ditandai dari nisan yang ada.

  1. Makam 1 berbentuk Pipih,  dengan berbentuk ukiran kurawal Gerometris bertuliskan Berangka tahun 1365 berbahan Batu Andesit
  2. Makam 2 berbentuk Pipih tanpa ukiran/Polos bahan dari Batu Andesit

Sejarah perkembangan Agama Islam di Ketapang bisa dilihat dari beberapa peninggalan arkeologis berupa peninggalan makam dengan berbagai bentuk nisan yang inskripsi yang menyertai. 

Sehingga bisa disimpulkan bahwa Agama Islam telah berkembang pada abad ke-14 dengan bukti tertulisnya inskripsi jawa kuno pada nisan serta angka tahun 1437.

Baca Juga  Makam Keramat Sembilan

YH Reporter
YH Reporter Saya adalah Seorang IT dan Penulis, Pernah Bekerja di Instansi Pemerintahan dan Swasta. Sumbangsih kepada Negara dengan mengangkat tulisan di Sektor Wisata sebagai 5 besar penggerak perekonomian Indonesia.

Posting Komentar untuk "Situs Cagar Budaya Makam Keramat Tujuh Ketapang, Jejak Kerajaan Majapahit"